Tutorial


CARA MEMBUAT BUNGA CANTIK DARI SABUN

  1. Bahan-bahan yang diperlukan adalah:

- Gunakan sabun mandi sebaiknya jangan gunakan sabun mandi kesehatan tapi
gunakan yang beraroma wangi buah-buahan. Untuk tujuan aroma terapi saat ini juga
banyak dijual jenis-jenis sabun yang yang berfungsi untuk aroma terapi berdasarkan
wanginya.
- 5 sendok makan air panas, tepung maizena (tepung jagung) secukupnya, dan pewarna
bila perlu.

     2. Cara membuatnya juga sederhana yaitu:

-sabun diparut dengan parutan kelapa lalu dicampur dengan air panas dan diaduk sampai rata. Jika dihenhendaki dapat ditambahkan zat pewarna makanan beberapa tetes. Kemudian masukkan tepung maizena agar menjadi keras, dan bentuklah adonan tadi menjadi kelopak bunga sesuai keinginan (mawar kembang dan kuncup, melati, matahari, tulip dan berbagai bentuk bunga lain) yang dirangkai pada lidi/kawat sebagai tangkai bunga atau bentuk buah-buahan (jeruk, pisang, apel dll). Pada tahap akhir rangkailah bunga dan letakkan dalam vas bunga.

Dalam merangkai bunga dari sabun kita dapat membuat dengan berbagai macam ukuran dan hiasan tambahan seperti daun-daunan. Bunga dari sabun ini mampu menghasilkan aroma wewangian selama kurang lebih enam bulan. Dan siapa tahu dapat menambah penghasilan di saat seperti ini seperti kenalan saya. Semoga bermanfaat.


CARA MEMBUAT BUNGA DARI SEDOTAN

Alat yang perlu disiapkan adalah gunting, cutter, dan lem. Sedangkan bahan yang dibutuhkan adalah sedotan, lidi atau bisa diganti dengan kawat yang agak besar (diameternya sekitar 2 mm), kertas krep (kertas yang biasa diapakai sebagai hiasan waktu ulang tahun) atau dapat diganti dengan kertas pita. Jika diperlukan, kita juga dapat menggunakan bekas botol plastic sebagai tambahan aksesoris. Prinsip yang digunakan dalam proses pembuatan bunga sedotan adalah ujung sedotan dibelah menjadi empat. Beberapa sedotan tersebut kemudian digabungkan menjadi stu sehingga berbentuk bunga sedang mekar. Bunga ini kemudian kita ikatkan pada kawat yang telah dibalut kertas krep. Daun bisa dibuat dari potongan kertas pita atau dari potongan bekas gelas plastik. Jika kita menginginkan bunga yang lebih kecil, sedotan dapat dibagi dua terlebih dahulu. Kita bisa mengesut sedotan sehingga berbentuk lebih mekar dan agak lemas.

Jika ingin bunga kelihatan lebih rumpun, kita bisa membelahnya menjadi lima atau delapan. Sedotan juga bisa dipotong menjadi empat kemudian dilipat berbentuk segitiga kecil sehingga berbentuk bunga kuncup yang sederhana. Kita bisa bermain-main dengan memodifikasi secara bebas. Dengan sedikit trik, ternyata sedotan bekas bisa menjadi bunga nan cantik


CARA MEMBUAT MINYAK WANGI SENDIRI

Pertama-tama yang harus anda siapkan adalah bunga favorit anda terutama yang mempunyai aroma yang wangi, misalnya melati. Kemudian rendam bunga dalam ceret/teko atau kaleng bekas yang bersih asal nanti bisa tertutup dari udara. Diamkan kira-kira 15 menit. Setelah itu nyalakan kompor lalu siapkan pipa kecil yang panjang kira-kira satu setengah meter (mirip pipa yang digunakan dalam waterpass). Letakkan ceret/teko diatas kompor dan sambung pipa ke dalam lubang tempat keluarnya uap pada ceret/teko yang telah disiapkan tersebut. Setelah air uap keluar melalui pipa, rendamlah bagian tengah pipa di air dingin dan usahakan uap air nanti melewati rendaman air ini. Jika uap air sudah melewati air rendaman dingin ini maka minyak wangi buatan sudah jadi dan bisa disimpan dalam tempat yang sejuk. Maka bunga idaman pun sudah menjadi minyak wangi dan bisa tahan lama serta bisa dibawa kemana-mana.


CARA MEMPERCANTIK RUANGAN MENGGUNAKAN DISK BEKAS

1. Sediakan disk yang sudah rusak minimal 10 buah dan cat dengan cat pilot di seluruh wilayah disk dengan 1 warna yang menarik (merah, biru, kuning, hijau dll).

2. Bila telah kering,kita siapkan cat minyak hitam dan tulis angka (1-10 ) atau Abjad ( A-Z ) atau tempel gambar buah-buahan dari brosur mini market, yang terpenting 1 disk 1 karakter.

3. Sementara itu dalam ruang kamar setiap ujung diberi paku beton dengan ketinggian 2 meter dari lantai ,lalu ikat senar dari ujung kanan menyebrang ke ujung kiri lanjut ke samping kiri dan menyebrang ke kanan sehingga berbentuk X.

4.Ikat disk yang sudah jadi sepanjang senar X dengan selang 30-40 cm, sehingga bergelantungan diatas kamar.

Nah, lihat ruang kamar anak anda. Cantik dan Menarik bukan??? Anda pun bisa mengajari anak anda tentang angka, abjad, buah-buahan, binatang atau warna yang ada dilukisan disk saat menjelang tidur maupun saat bermain.

CARA MEBUAT BAJU LAMA TERLIHAT BARU

Cara yang termudah yaitu dengan menambahkan Renda di bagian Tepi-tepi Baju, atau menambahkan Variasi Kancing dan Manik-manik pada bagian Tengah atau Kiri Kanan Baju sesuai keinginan seperti Motif Bunga, Hewan, atau Garis Abstrak.

Untuk lebih Modis lagi, Kita bisa menambahkan kain yang sejenis ataupun tidak. contoh: untuk Kemeja dan Tangtop, kita bisa padupadankan dengan Cardigan Polos atau bercorak sesuai keinginan.

Alternatif lainnya dengan cara merubah bentuk Asli Baju dengan sedikit memotong bagian tertentu seperti menghilangkan Kerah, Tangan, atau memotong Bagian terbawah gaun Menjadi lebih pendek. Jangan lupa untuk menambahkan pernak pernik lainnya seperti ikat Pinggang sesuai dengan Tema Baju supaya lebih terlihat perbedaanya.


CARA MEMBUAT HABITAT IGUANA DI AQUARIUM

Komponen-komponennya antara lain sebagai berikut:

1. Tutup kandang
Tutup kandang dibuat dari ram kawat. Tutup kandang dapat dibuat system geser atau buka tutup tergantung selera pembuatnya.

2. Dasar atau alas kandang
Dasar kandang dengan dilapisi kertas koran, di atas kertas koran diberi lapisan dari serbuk gergajian kayu. Serbuk gergajian kayu ini berfungsi untuk menyerap kotoran dan urin dari iguana, sedangkan kertas koran berfungsi untuk memudahkan pembersihan kandang karena tinggal mengangkat kertas koran beserta kotoran-kotoran yang telah diserap oleh serbuk gergajian kayu tersebut.

3. Kayu untuk panjatan
Kayu disini berfungsi untuk mengkondisikan kandang sesuai dengan kondisi alam aslinya. Secara tingkah laku alami (behavior), iguana sangat suka sekali memanjat dahan-dahan pohon. Untuk pemilihan kayu panjatan hendaknya tidak terlalu besar, kayu tidak tajam/berduri, dan tidak berjamur.

4. Tempat air
Tempat air diletakan disudut kandang, tempat air ini jangan terlalu besar ataupun terlalu kecil. Tujuan dari pemberian tempat air ini adalah selain sebagai tempat minum juga sebagai tempat untuk berendam. Tempat air ini jangan menggunakan bahan-bahan yang licin seperti plastik, keramik, ataupun mangkuk kaca. Karena dengan permukaan yang licin ini iguana dapat mati tenggelam dikarena iguana tidak dapat keluar dari tempat air tersebut. Usahakan tempat air yang digunakan mempunyai tekstur yang kasar atau mempunyai lubang-lubang panjatan untuk keluar dari tempat air.

5. Penyinaran
Untuk penyinaran kandang iguana ada 2 macam, yaitu penyinaran sinar matahari dan penyinaran dengan lampu. Untuk penyinaran dengan sinar matahari biasanya dengan cara menggeser aquarium iguana ke tempat yang terkena sinar matahari. Penjemuran jangan terlalu lama, sebaiknya dilakukan pada jam 08.00-11.00. selama proses penjemuran tetap harus ada tempat yang teduh pada aquarium, artinya tidak semua bagian aquarium tersinari langsung matahari.
Untuk penyinaran dengan lampu, lampu diletakan vertikal tepat di atas kandang. Ada 2 macam penggunaan lampu, yaitu lampu biasa dan lampu UV. Lampu UV lebih dianjurkan karena cahaya lampu UV mempunyai efek yang hampir sama dengan sinar matahari terhadap kesehatan iguana.

Simulasi habitat asli pada kandang aquarium akan membuat iguana merasa nyaman dan tentunya membuat daya tahan hidupnya bertambah. Terbukti untuk membuat simulasi habitat iguana pada aquarium tidaklah susah, hanya memerlukan ketelatenan saja. Penjelasan di atas merupakan kompinen-komponen utama membuat habitat iguana di aquarium.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites